Sabtu, 22 Juni 2013

Kandungan Gizi Ikan Kembung


Kaya omega 3, minyak ikan banyak digunakan oleh orang tua untuk menjaga kesehatan mata dan penyerapan kalsium pada anak-anak. Demi pertumbuhan yang optimal, para orang tua rela mengeluarkan kocek yang tak sedikit untuk mendapatkan asupan omega 3 yang baik. Sebenarnya, omega 3 tidak harus selalu didapat dari suplemen tapi juga dari ikan segar.

Minyak ikan mengandung kadar omega3 tinggi karena terbuat dari ikan cod yang hidup di laut dalam. Dengan memakan ganggang dan plankton ikan ini mengandung lemak tak jenuh ganda, seperti omega3, EPA, dan DHA. Walau kandungan omega3 tak setinggi ikan cod, namun ikan air tawar dapat menjadi pilihan pengganti, dan harganya pun lebih terjangkau.

Salah satu contohnya adalah ikan kembung. Ternyata ikan ini mengandung omega3 lebih tinggi dibanding ikan salmon. Tak hanya itu, ikan kembung juga memiliki lemak, kalsium, vitamin A, B, dan protein. Seperti ikan tongkol dengan kandungan protein tinggi dan baik dikonsumsi anak dalam proses pertumbuhan.

Minyak ikan juga berfungsi sebagai anti inflamasi. Artinya dapat menurunkan risiko penyakit jantung koroner dan nyeri persendian.

Proses peradangan bisa terjadi dimana saja, seperti di pembuluh darah jantung dan sendi. Jika pembuluh darah sudah rusak, maka sel darah merah dengan mudahnya dapat tersangkut (bagian jantung), dan akan memicu rasa nyeri di otot, bagian lutut, pinggang, pergelangan tangan dan serta tulang.
 
Baca Juga : Resep Ikan Kembung Balado

Kamis, 06 Juni 2013

Lidah Buaya

Manfaat Lidah Buaya diantaranya adalah:

Mengatasi Ketombe.
Ternyata tumbuhan yang satu ini sangat cocok untuk anda yang memiliki masalah ketombe, dan gatal diarea kulit kepala, sehingga ketombe dapat terkurangi bahkan terangkat hilang. Caranya sangat mudah: siapkan lidah buaya, ambil bagian lendir yang terdapat pada dagingnya, lalu usapkan kebagian rambut sebelum melakukan kramas.

Detoksifikasi
Lidah buaya bermanfaat juga sebagai tanaman penawar racun alami. Selain itu lidah buaya juga bisa membantu anda yang sedang mengalami stress berat. Caranya dengan memblender lidah buaya untuk dijadikan jus. Lalu minumlah jus tersebut.

Mempermudah kerja usus.
Kandungan Aloe lateks yang terdapat pada lidah buaya dangat baik untuk mempermudah kinerja usus kita, kandungan aloe lateks tersebut adalah sbb: antrakuinon glycosidesaloin A serta antrakuinon glycosidesaloin B.

Perawatan kulit.
Membantu peremajaan kulit, menghilangkan komedo, jerawat, mempercepat proses penyembuahan luka, penghilang bekas luka dan masih banyak yang lainnya lagi.

Sebagai Obat Diabetes.
Caranya adalah sebagai berikut. Siapkan sekitar 2 buah lidah buaya, kemudian cuci bersih, lalu buanglah duri-duri yang terdapat disamping lidah buaya, dan potong-potong menjadi beberapa bagian. Rebus potongan lidah buaya dengan air  3 gelas, minum rebusan air itu 3 kali sehari setelah anda makan. Lakukan cara ini sampai gula darah anda turun.

Lidah buaya bermanfaat untuk Kekebalan tubuh.
Lidah buaya memiliki kandungan antioksidan alami yang baik untuk menjauhkan tubuh dari radikal bebas sehingga imun tubuh akan tetap terjaga.
 Obat Radang
Lidah buaya dikenal bersifat anti-inflamasi, atau dengan kata lain memiliki kemampuan untuk meredakan peradangan. Gel lidah buaya dapat mencegah atau menghentikan peradangan yang disebabkan oleh cedera, disfungsi kekebalan tubuh, dan banyak masalah lain. 
 
Aloe Vera untuk Tumor dan Kanker 
Berbagai penelitian menunjukkan bahwa polisakarida yang terdapat di lidah buaya memiliki sifat anti-tumor. Lidah buaya akan membantu memperkuat sistem imunitas tubuh dan memberikan kontribusi untuk penghancuran tumor Kanker.